Pernahkah anda merasakan ketidaknyamanan ketika menyantap gorengan dengan kandungan minyak tinggi? Minyak yang terlalu banyak dapat merusak cita rasa dan menimbulkan penyakt jika sering dikonsumsi dalam jangka waktu panjang. Gorengan dengan kandungan minyak bisa disebabkan oleh cara menggoreng yang kurang tepat seperti suhu minyak tidak terlalu tinggi, bahan makanan tersebut memang menyerap minyak atau gorengan sudah dingin.
Cara meniriskan gorengan bisa menggunakan kertas penyerap minyak. Namun kertas ini hanya sekali pakai dan tidak terlalu efektif mengurangi kada minyak di gorengan. Dan celakanya, banyak yang menggunaka kertas koran atau kertas bekas yang tidak higienis.
Peniris minyak meningkatkan kualitas kudapan gorengan.
Minyak adalah bahan dapur yang umum digunakan dalam proses memasak. Namun, seringkali kita menghadapi masalah dalam menyimpan dan menggunakan minyak, terutama setelah digunakan untuk menggoreng.
Untuk mengatasi masalah ini, alat peniris minyak menjadi solusi yang efektif dan efisien. Alat peniris minyak menggunakan prisip kerja gaya centrifugal. Terdapat wadah yang dapat berputar dan wadah statis yang menjadi rumah wadah berputar. Ketika suatu wadah diputar dengan putaran tinggi, maka wdah berputar tersebut akan menghasilkan gaya gravitasi di sekitar dinding benda tersebut. Sehingga benda/gorengan yang berada didalamnya akan terlempar ke dinding wadah tersebut. Dalam hal ini, peniris minyak menggunakan wadah berputar yang memiliki lubang sehingga minyak pada gorengan akan terlempar keluar melewati lubang dan tertahan pada wadah statis. Sedangkan kudapan gorengan tetap aman berada didalam wadah. Pada wadah statis terdapat lubang drainase untuk mengeluarkan minyak. Dan minyak tersebut dapat digunakan kembali hingga masa pakainya berakhir.
Pentingnya Alat Peniris Minyak
1. Penghematan Minyak
Alat peniris minyak membantu mengurangi konsumsi minyak dalam proses memasak. Dengan memisahkan minyak dari makanan yang digoreng, kita dapat menggunakan minyak yang sama berkali-kali tanpa mengorbankan kualitas hasil masakan.
2. Pencegahan Pemborosan
Banyak orang sering kali membuang minyak setelah menggoreng hanya sekali. Alat peniris minyak memungkinkan penggunaan kembali minyak tanpa menimbulkan rasa atau bau yang tidak diinginkan pada makanan berikutnya.
3. Meningkatkan Kesehatan
Menggunakan minyak yang bersih dan bebas dari residu yang terbakar dapat membantu meningkatkan kesehatan. Alat peniris minyak membantu menghilangkan partikel kecil dan sisa makanan yang dapat menyebabkan pembentukan senyawa berbahaya saat minyak dipanaskan kembali.
Alat peniris minyak adalah investasi yang bijak untuk meningkatkan efisiensi dapur dan mengurangi pemborosan. Dengan menggunakan minyak yang bersih dan terawat, kita dapat menciptakan hidangan yang lezat dan sehat tanpa meninggalkan dampak negatif pada lingkungan. Dengan terus mengembangkan teknologi dan desain, alat peniris minyak menjadi solusi praktis untuk memasak yang lebih baik dan lebih hemat. Alat peniris minyak listrik cendreung tidak populer digunakan di dapur rumah tangga. Karena harganya mahal dan pemakaiannya tidak terlalu sering.
Membuat Peniris Minyak Sederhana
Anda juga bisa membuat membuat peniris minyak sederhana dengan biaya hemat. Silahkan tonton video pembuat alat peniris minyak dibawah.